Hot Choco Cream
- Cook Zone
- 5 Nov 2021
- 1 menit membaca

Resep Hot Choco Cream pas banget untuk hangatkan malam hari saat bersama keluarga.
Rasa dari Resep Hot Choco Cream ini manis dan menyenangkan di lidah.
Pasti deh, keluarga langsung jatuh cinta dengan Resep Hot Choco Cream begitu mencobanya.
Waktu: 30 Menit
Sajian: 3 Porsi
Bahan:
4 1/2 sendok makan kental manis putih
1 sendok makan cokelat bubuk
3 sendok makan krimer bubuk
300 ml air panas
Cara Membuat Hot Choco Cream:
1. Taruh susu kental manis dalam gelas.
2. Masukkan cokelat bubuk.
3. Seduh sedikit air panas. Aduk rata.
4. Tuang sisa air panas sambil diaduk sampai tercampur rata.
5. Masukkan krimer. Aduk rata.
Comments