Bulgogi
- Cook Zone
- 15 Nov 2021
- 1 menit membaca

Bahan:
350 gram daging tenderloin sapi, iris tipis
wijen sangrai secukupnya
daun bawang/kucai secukupnya, iris halus
Bumbu Perendam:
2 sendok makan kecap asin
1 sendok makan kecap manis
3 sendok makan air
2 sendok makan gula pasir
1 sendok makan madu
1 sendok makan minyak wijen
1 sendok teh lada hitam
1/2 sendok teh kaldu bubuk
Cara Membuat Bulgogi:
Campur kecap asin, kecap manis, kecap asin, air, gula pasir, madu, minyak wijen, lada hitam, dan kaldu bubuk. Aduk hingga rata.
Masukkan daging yang sudah diiris tipis dalam bumbu rendaman.
Rendam daging sapi ke dalam bumbu dan masukkan ke dalam lemari es. Diamkan selama 2 jam.
Panaskan wajan antilengket. Keluarkan daging dari dalam lemari es, lalu panggang di wajan dengan api sedang.
Cukup panggang daging sampai berubah warna kedua sisinya agar tidak alot.
Pindahkan bulgogi ke piring saji, lalu taburi dengan wijen sangrai dan daun bawang yang sudah diiris halus.
Comentários